Belajar dari Kartini, Ayushita Ingin Menjadi Lebih Baik

Selasa, 21 April 2020 - 09:50 WIB
loading...
Belajar dari Kartini,...
Pada peringatan Hari Kartini, Ayushita mengaku bersyukur dirinya terlahir sebagai perempuan. Foto/Instagram @ayushita
A A A
JAKARTA - Pada peringatan Hari Kartini, Ayushita mengaku bersyukur dirinya terlahir sebagai perempuan. Artis yang berperan sebagai Kardinah di film Kartini arahan Hanung Bramantyo ini mengaku sedikit banyak mengerti akan peran wanita di era Raden Adjeng Kartini.

Tepat pada peringatan Hari Kartini 21 April 2020, lewat akun Instagram @ayushita. Dia mengunggah foto dirinya saat tampil di film Kartini dan mengaku bersyukur akan dirinya yang terlahir sebagai perempuan.

“Iya, memang bukan foto baru.. tapi saya yang ada difoto itu dengan saya yang sedang mengetik sekarang sungguh memiliki pengalaman hidup yang jauh berbeda secara emosional maupun spiritual.. dan dengan cita cita yang semoga dapat restuNya, untuk jadi perempuan yang lebih baik dari sebelumnya..,” kata Ayushita.

“Saya... Ayushita W. Nugraha.. bersyukur.. dan sudah ratusan malam seringkali terjaga dan mengilas balik perjalanan hidup saya sendiri.. sungguh saya bersyukur.. Bersyukur terlahir sebagai perempuan yang terlahir dari keluarga yang Alhamdulillah penuh kasih... terlahir dari rahim seorang ibu berhati luar biasa besar selalu mengajari saya untuk bisa bersabar..legowo...menghadapi saat saat sulit ditiap fase kehidupan yang saya lalui..,” sambungnya.

“Sungguh bukan perkara mudah untuk menasihati seorang SAYA, tapi lambat laun saya mengerti.. hati saya meluluh karena cinta dan doa tulus luar biasa tanpa batas dari ibu @tini.soeharto terima kasih sudah melahirkan saya ke bumi ini, membuat saya mengenal banyak hal, melihat, mendengar, merasa, memahami setiap keadaan..,” beber Ayushita.

“Seringkali saya bilang, ‘ketika doa ibu yang tulus berhati bersih di dengar Tuhan, seketika itu pula energi bekerjasama dengan kekuatan alam semesta, maka tidak ada satupun yang dapat menghalangi segala niat baik’, sungguh saya saksi dari nikmat ini Ya Allah...,” tambahnya.

Hari Kartini tahun ini diakui berbeda keadaanya karena pandemi virus Corona. Namun, Ayushita mengaku tetap bersyukur dan berharap semua tetap bisa merasakan nikmat yang diberikan Tuhan untuk bisa berkumpul bersama keluarga terdekat.

“Jangan berkeluh kesah... semua kesulitan pasti ada akhirnya, jika ikhlas.. hadiahnya pasti manis.. selamat hari Kartini untuk seluruh bangsa Indonesiawe can get through this! #selamatharikartini2020,” tutupnya.(Baca juga; Covid-19 Buat Tiara Anugrah Semakin Lebih Dekat dengan Keluarga )
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1312 seconds (0.1#10.140)